HIMSEKTA
(Himpunan Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian ) Fakultas Pertanian Usebagai
organisasi profesi mahasiswa di bidang sosial ekonomi pertanian diharapkan
dapat mencetak kader-kader bangsa tangguh yang siap menghadapi dan menjawab
tantangan berbagai permasalahan di era globalisasi khususnya bidang pertanian.
Sebagai usaha untuk melahirkan kader-kader mengadakan kegiatan PMOP yang memang kegiatan ini berfungsi sebagai
media pengkaderan ujung tombak HIMSEKTA
HIMPUNAN Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian FAKULTAS PERTANIAN UMI MAKASSAR
Minggu, 23 September 2012
Sejarah Himsekta
Himpunan Mahasiwa Sosial Ekonomi Pertanian ( HIMSEKTA )
Fakultas Pertanian Universitas Muslim
Indonesia, sebagai salah satu organisasi Profesi Mahasiswa di tingkat Jurusan
Fakultas Pertanian Universitas Muslim Indonesia didirikan pada tanggal 23 Maret tahun1990.
Himpunan Mahasiwa Sosial Ekonomi Pertanian ( HIMSEKTA )
Fakultas Pertanian Universitas Muslim
Indonesia, sebagai salah satu organisasi Profesi Mahasiswa di tingkat Jurusan
Fakultas Pertanian Universitas Muslim Indonesia yang diharapkan sebagai lembaga
profesi. Wadah ini diharapkan sebagai wujud tindak positif bagi anggotanya, pengembangan kualitas
mahasiswa Universitas Muslim Indonesia dan pengembangan Tri Dharma Perguruan
Tinggi serta berwawasan ilmiah, artinya Himpunan Mahasiwa Sosial Ekonomi Pertanian
senantiasa bertaqwa kepada Allah SWT, berilmu pengetahuan dengan kemampuan
berpikir sebagai masyarakat ilmiah, mewujudkan rasa kepedulian sosial dengan
mandahulukan kepentingan masyarakat, serta ikhlas mengamalkan potensi yang
dimiliki dan sikap berkeja sama demi pengabdian yang luhur untuk kepentingan
masyarakat
Mahasiswa sebagai insan intelektual mudah, merupakan
modal potensial dalam pembanmgunan. Peran dan aspirasi diperlukan sehingga
menjadi sumbangan dalam pembangunan nasional pada umumnya dan pembangunan
pertanian pada khususnya, peran dan aspirasi tersebut dapat diwujudkan apabila
didukung dengan komunikasi yang lancar diantara pengurus dengan memperhatikan
aspirasi anggotanya.
Bertolak dari pemikiran bahwa informasi dan
komonikasi merupakan faktor yang sangat penting, sementara kesenjangan
komonikasi dan informasi antara anggota Himpunan Mahasiwa Sosial Ekonomi
Pertanian selama ini merupaka salah satu kendala untuk melakukan berbagi
kegiatan, maka dari itu perlu dibentuk wadah organisasi untuk memperlancar komunikasi dan informasi
dari anggota.
Dengan adanya wadah organisasi tersebut, maka koordinasi
dalam aktivitas organisasi akan mudah dilakukan, sehingga kesinambungan
aktivitas dapat diwujudkan untuk mencapai tujuan organisasi dan akan membuahkan
hasil yang nyata Bahwa sesungguhnya, kebersamaan dan kesatuan adalah jalan
untuk mempermudah pencapaian tujuan. Hal ini telah dihayati dan menjadi panutan
hidup sebagai bangsa yang merdeka. Perguruan tinggi harus tanggap dan mampu
mengahasilkan insan akademis berwawasan kebangsaan, intelektual dan dinamis
serta berorientasi kerakyatan dengan tetap menjunjung tinggi harkat dan
martabat bangsa Indonesia dalam lingkungan pergaulan komunitas dunia.
Bahwa kami selaku generasi muda dan mahasiswa yang menjadi
pewaris penerus dan pelanjut cita-cita bangsa,
yang senantiasa membekali diri dengan mensukseskan pembangunan nasional
dan beriktihar menuntut ilmu dan pengetahuan berdasarkan iman dan taqwa kepada
Allah SWT, berhajat pula kepada persatuan dan kesatuan bangsa dalam menjawab
permasalahan hidup dan kehisupan khususnya dibidang sosial ekonomi pertanian.
Atas dasr itulah penyiapan dan pembentukan
seorang pakar sejati diupayakan melalui wadah segenap mahasiswa Jurusan Sosial
Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian
Universitas Muslim Indonesia yang menghimpun diri dalam suatu wadah
Organisasi Profesi yang disebut Himpunan Mahasiswa Sosial Ekonomi Pertanian ( HIMSEKTA )
Langganan:
Postingan (Atom)